UPACARA MEMPERINGATI HARI PAHLAWAN

Siswa SMAN 1 Lendah mengenang jasa para pahlawan dengan mengikuti upacara peringatan Hari Pahlawan di lapangan basket, Kamis 10 November 2022. upacara diikuti oleh seluruh guru karyawan dan siswa SMAN 1 Lendah.

Pembina upacara Nuryadi, S.Pd. selaku Kepala Sekolah menyampaikan amanat dari Menteri Sosial RI Tri Rismaharini, Hari Pahlawan 2022 yang mengusung tema “Pahlawanku Teladanku”. “Teladan dari para Pahlawan Bangsa yang telah merasuk sukma, kiranya menjadi semangat kita di Peringatan Hari Pahlawan tahun ini, Pahlawanku Teladanku. Dengan semangat “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”, peringatan Hari Pahlawan 2022 diharapkan dapat terus memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu dan membantu sesama tanpa memandang sekat. Janganlah kita mau untuk dipecah belah, ingatlah Seloka Bhinneka Tunggal Ika,” tulisnya

Pada akhir upacara juga terdapat penyerahan piala dan piagam penghargaan kejuaraan yang diraih oleh siswa-siswi SMA Negeri 1 Lendah. (mun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*